Paten Digunakan, Nokia Tuntut Apple

ImageNokia baru saja mengumumkan kalau mereka melayangkan tuntutan hukum melawan Apple. Ada apa gerangan? Apa yang membuat Nokia harus bersikap keras pada Apple?

Ternyata masalahnya muncul dari iPhone keluaran Apple. Nokia mengklaim bahwa Apple menggunakan standar GSM, UMTS, dan Wireless Lan (WLAN) kepunyaan Nokia. Disebutkan ada 10 paten yang menjadi poin tuntutan Nokia. Diantaranya pembuatan peralatan yang kompatibel dengan satu atau lebih standar GSM, UMTS (3G WCDMA), dan Wireless LAN. Paten tersebut menyangkut wireless data, speech coding, security dan encryption yang ada pada iPhone yang mulai diperkenalkan di tahun 2007.

“Prinsip dasar di dalam industry mobile adalah perusahaan yang membuat kontribusi di dalam pengembangan teknologi untuk mencapai suatu standar yang menciptakan properti intelektual, yang dibutuhkan kompensasi dari orang lain,” kata Ilkka Rahnasto, Vice President, Legal & Intellectual Property Nokia. “Apple juga harus mengikuti prinsip dasar ini. Dengan menolak untuk menyetujui term dari Nokia, Apple mencoba untuk mendapatkan hasil dari inovasi Nokia,” lanjutnya.

Source : Nokia
Author : Deliusno


View the original article here